Saturday, February 7, 2009

Shine On Blues



Saya mau mereview band paman saya asal Surabaya yaitu Shine On Blues. Sebenarnya band ini lebih fokus manggung daripada rekaman. Awalnya hanya membawakan lagu lagu blues serta rock 'n roll yang pernah ada sebelumnya, sampai pada saat tertentu mencoba membuat recording album sendiri dan EP Do It yang dirilis pada tahun 2006 adalah buktinya.

Personil tetap band ini ada 2 orang yaitu Mr. D aka Doddy, seorang keyboardis yang pernah menjadi additional player pada album Extravaganza milik grup band Rock asal Surabaya juga yaitu Boomerang. Dan personil yang satunya adalah Alex yang bertindak sebagai seorang Lead Guitarist dengan permainan Blues yang kuat serta juga mengisi vokal. Selama perjalanan karirnya, sudah banyak sekali band ini gonta-ganti personil band. Dan sampai saat ini band ini menjadi home band di Palimanan Cafe Ciputra serta mengisi acara tetap Blues Night di Radio JJFM 105.1 Surabaya.


-shine on blues live concert-


Dan pada tahun 2006, mereka mencoba merekam dan merilis hasil karya mereka sendiri dalam bentuk EP (Extended Play) yang mereka beri judul Do It. Jika kata-kata dalam bahasa inggris itu diterjemahkan langsung berarti "lakukan" tetapi maksud sebenarnya bukan itu. Menurut pengakuan gitaris Shine On Blues sebenarnya kata Do It itu plesetan dari kata Duit yang tak lain adalah uang.

Dan bila berbicara mengenai mengenai musik mereka dalam album ini, kalau bisa dibilang nuansa musik blues masih belum terasa kental di dalam album ini meskipun pada beberapa track kental juga nuansa blues dengan permainan gitarnya. Tetapi yang pasti, inilah hasil karya mereka yang juga disebarkan secara terbatas. Meskipun ada kekurangan tetapi inilah Shine On Blues, band Blues yang tetap eksis di belantara musik Indonesia dan khususnya di Surabaya.

-----------------------------------------------------------------------------------------------------------

EP : Do IT
Release : 2006
Genre : Blues

Track List

01. Amor Vincit Omnia
02. Do It
03. 2 Hati
04. Smoking Area

-----------------------------------------------------------------------------------------------------------

try
last.fm
official

- Be Blues Be Legend, Keeping The Faith -

No comments:

Post a Comment